Kegiatan Muharram 1445 H: Santunan Anak Yatim

Alhamdulillah, Sabtu,05 Agustus 2023 SD Islam Al Azhar 22 Salatiga telah melaksanakan kegiatan rutin Yatiman yang bertempat di Panti Asuhan Yatama Tingkir Salatiga. Acara ini diikuti oleh seluruh murid kelas 6 SD Islam Al Azhar 22 Salatiga, yang bertujuan untuk mengenalkan kepada murid tentang berbagi kepada sesama. Dan tak lupa kegiatan ini juga mengajarkan untuk kita selalu bersyukur kepada Allah Swt atas apa yang telah kita miliki sekarang.

Terima kasih kepada Bapak/ Ibu Orang Tua/ Wali Murid SD Islam Al Azhar 22 Salatiga  telah dengan ikhlas menyumbangkan sebagian rejekinya untuk kegiatan yatiman di tahun ini. Alhamdulillah shodaqah kegiatan bulan Muharram terkumpul sejumlah Rp37.945.000,00. 

Shodaqah Muharram disalurkan ke beberapa yayasan di Salatiga dan sekitarnya. Untuk ke depannya diharapkan SD Islam Al Azhar 22 Salatiga dapat terus melakukan kegiatan yatiman secara rutin setiap tahunnya. Tentunya, berlangsungnya  kegiatan ini tak lepas dari dukungan Jam’iyyah dan seluruh orang tua wali murid SD IA 22 Salatiga.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top