Visi Misi

Visi

Mewujudkan insan yang beriman, bertaqwa, berakhlak mulia dan unggul.

Misi

  1. Menerapkan pembelajaran yang mengintegrasikan IMTAQ dan IPTEK.
  2. Membiasakan bersikap dan  berperilaku Islami.
  3. Melatih kemampuan dasar calistung (membaca, menulis dan berhitung).
  4. Memfasilitasi murid untuk  berkreasi dan berprestasi.
  5. Membekali murid dalam penguasaan teknologi, informasi dan komunikasi
  6. Mempersiapkan lulusan yang berkualitas.
  7. Meningkatkan kualitas pendidik dan tenaga kependidikan.
  8. Menyediakan sarana dan prasarana sekolah yang ideal.
  9. Membiasakan berkomunikasi secara bilingual.

Tujuan

  1. Peningkatan mutu pendidikan keagamaan secara teori dan praktek oleh Guru dan Murid (Aqidah, Ibadah dan Akhlak).
  2. Peningkatan kebermaknaan pembelajaran melalui KBK, optimalisasi pelayanan pendidikan, tercapainya target ketuntasan belajar (mastery learning) dan standar kelulusan sesuai dengan petunjuk teknis bidang Pendidikan Yayasan Pesantren Islam Al-Azhar Jakarta.
  3. Pengembangan lingkungan sekolah yang kondusif, aman dan nyaman bagi guru dan murid dalam belajar serta bermain di sekolah.
  4. Peningkatan kerja sama antara Sekolah, Yayasan dan Jam’iyyah melalui pertemuan rutin untuk mewujudkan hubungan yang harmonis baik secara formal, informal maupun non formal.
  5. Penigkatan pelayanan Tata Usaha dan Administrasi sekolah yang lebih cepat, akurat dan profesional.
Scroll to Top